5 Hal Yang Mungkin Kamu Alami Ketika Harapan Sudah Tak Dimiliki

Sahabat ragam, hidup memang penuh sekali dengan yang namanya misteri. Di dunia ini tidak ada seorang pun yang tahu apa yang akan terjadi kedepannya. Entah itu baik, buruk, bahagia, sedih, dan lainnya. Semua itu bisa saja kita alami. Hanya saja, jika sahabat ragam saat ini tengah mengalami hal-hal yang kurang menyenangkan, tetaplah jalani dan berharap hal-hal tersebut bisa segera teratasi dan berganti dengan kebahagiaan.

Bicara soal harapan, sahabat ragam tentunya sudah tahu kan apa itu harapan? Menurut Wikipedia.com, Harapan atau asa adalah bentuk dasar dari kepercayaan akan sesuatu yang diinginkan akan didapatkan atau suatu kejadian akan berbuah kebaikan di waktu yang akan datang.

Setiap orang tentunya memiliki harapan, termasuk sahabat ragam. Hanya saja, tingkat harapan dari masing-masing orang bisa saja berbeda. Namun, pernahkah terpikir oleh sahabat ragam, apa jadinya bila kita sudah tidak lagi memiliki harapan? Berikut ini setidaknya terdapat 5 hal yang mungkin akan terjadi jika harapan sudah tidak kamu miliki.
harapan akan selalu ada
Ilustrasi harapan selalu ada via newyorklifecoaching.com
1. Kamu bakalan kehilangan salah satu sumber kehidupanmu
Perlu sahabat ragam ketahui bahwa harapan juga termasuk salah satu sumber kehidupan manusia. Ketika harapan yang dimiliki oleh seseorang telah hilang, terkadang hal itu bisa membuatnya kurang bersemangat dalam menjalani kehidupan. Bahkan, tidak sedikit pula yang rela mengakhiri hidupnya. Oleh karenanya, penting sekali untuk terus menjaga harapan tersebut supaya tidak sampai hilang dalam diri kita.

2. Ketika harapan hilang, kamu akan lebih mudah berpikiran negatif
Memang tidaklah mudah untuk melihat apakah seseorang masih memiliki harapan atau tidak. Hanya saja, biasanya orang yang tengah krisis harapan kerap kali mengeluh dalam menjalani kehidupannya. Lihat saja di facebook, twitter, dan media sosial lainnya, banyak sekali orang yang mengeluh, bukan? Nah, itulah mengapa ketika seseorang tengah mengalami krisis harapan biasanya ia akan lebih cenderung untuk berpikiran negatif.

3. Kamu akan lebih mudah melakukan hal-hal yang merugikan diri sendiri bahkan orang lain
Di dunia ini tidak sedikit orang yang nekad berbuat kejahatan karena harapan yang dimilikinya sudah musnah. Ditambah dengan adanya faktor pendukung lainnya seperti masalah keluarga, masalah ekonomi, dan lain sebagainya yang membuat seseorang semakin kesulitan untuk mengendalikan dirinya. Ia mulai berpikir bahwa kehidupan yang dimilikinya sudah tidak nyaman lagi. Jika sudah seperti ini bukan tidak mungkin ia bisa saja melukai dirinya sendiri maupun orang lain.

4. Kamu akan kesulitan menatap masa depan
Rasa optimis biasanya akan tampak ke permukaan bilamana seseorang mampu melihat sebuah peluang didepannya. Sekecil apapun itu peluangnya, kamu yang masih punya harapan akan selalu bekerja keras hingga apa yang kamu cita-citakan bisa tercapai. Pun sebaliknya, ketika harapan yang kamu miliki telah hilang, kamu bakalan kesulitan untuk menatap masa depan.

5. Hidup kamu akan terasa hampa ketika harapan tak lagi kamu simpan
Seseorang yang tak lagi menyimpan harapannya, umumnya akan merasa bahwa hidupnya sudah tak bermakna lagi. Ia akan malas menjalani hidupnya karena harapannya sudah tak lagi bersamanya. Berbeda jika kamu, iya kamu, masih menyimpan baik-baik sebuah harapan, maka sesulit apapun kondisinya kamu akan selalu memiliki keyakinan kuat bahwa kesulitan yang tengah kamu alami ini akan segera berlalu.
Setumpuk kenangan buruk tak pernah setara sama satu harapan kecil.

- Charles M. Schulz
Oleh karena itu, jagalah baik-baik harapan kamu dan jangan sampai kamu kehilangannya. Karena jika harapan tak lagi bersamamu, kamu mungkin saja mengalami 5 hal yang telah disebutkan diatas.

Tentang Kami

Sahabatragam.com merupakan media online yang selalu berusaha memberikan informasi menarik, unik, dan bermanfaat untuk para pembaca.